Abis nemu anime menarik.
Jadi awalnya saya sedang berjalan-jalan riang di facebook. Dan diantara beribu-ribu taman status, saya kesandung postingan sebuah page tentang sebuah anime. Ya sudah saya stalk, eh, selidiki anime itu. Dan ternyata sinopsisnya menarik, seiyuu-nya oke, size mini (minilovers :v), ya sudah download, tonton, dan jadi pengen review deh. Jadi itulah cerita saya ketika berjalan-jalan riang di facebook^^
*plakk, gak penting amat! :v
Japanese : そら , Sola
Type : TV
Episodes : 13
Status : Finished Airing
Aired : Apr 6, 2007 to Jun 30, 2007
Producers :
Diomedea, Nomad, Lantis
Genres :
Drama, Romance, Slice of Life, Supernatural
Duration :
24 min. per episode
Rating :
PG-13 - Teens 13 or older
Anime ini menceritakan tentang seorang anak laki-laki bermana Morimiya Yorito yang sangat terobsesi dengan langit. Dia suka memotret langit. Suatu hari ketika ia sedang memotret langit, ia bertemu dengan seorang gadis yang suka menendang mesin penjual otomatis. Gadis itu bernama Shiho Matsuri. Ternyata dia adalah seorang Yaka. Yaka adalah makhluk abadi yang tidak bisa terkena sinar matahari.
Saat Matsuri sedang diburu oleh seorang laki-laki, Yorito menyelamatkannya dan membiarkannya tinggal di rumahnya. Identitas Matsuri juga sudah diketahui oleh teman Yorito, Ishizuki Mana. Matsuri tinggal di rumah Yorito untuk menghindari laki-laki bernama Tsujido Takeshi yang memburu Matsuri untuk mengembalikan teman kecilnya yang telah berubah menjadi seorang Yaka menjadi manusia kembali.
Masalah berlanjut ketika kakak Yorito, Morimiya Aono yang sedang dirawat di rumah sakit mengetahui bahwa Matsuri tinggal di rumahnya. Ketika Aono keluar dari rumah sakit, ia menemui Matsuri diam-diam. Matsuri pun akhirnya meninggalkan rumah Yorito.
Suatu hari Yorito bertemu Matsuri secara kebetulan. Saat ia mengejar Matsuri, Yorito tiba-tiba menikam Matsuri tanpa sadar. Yorito merasa dia telah menikam Matsuri, tapi Aono berkata itu hanya mimpi. Mimpi itu pun terus menerus menghantui Yorito. Aono pun akhirnya tidak mengizinkan Yorito keluar rumah karena keadaannya.
Mana yang khawatir akan Yorito akhirnya mengunjungi rumah Yorito. Di sana ia bertemu Aono yang tidak mengizinkannya masuk. Tiba-tiba Aono terkena sinar matahari dan kulitnya menjadi terbakar. Saat itulah Mana tahu bahwa Aono adalah seorang Yaka. Lalu, Yorito itu sebenarnya apa? Yorito itu adalah... adalah... Hi-mi-tsu! =3=
Yang penasaran Yorito itu sebenarnya apa, silakan tonton animenya^^
Anime ini sangat menarik, lho! Jalan ceritanya tidak berbelit-belit dan juga tidak tergesa-gesa. Setiap bagian cerita bisa disampaikan dengan baik. Dan di setiap akhir episodenya selalu membuat kita penasaran bagaimana cerita selanjutnya. Anime ini juga dibumbui dengan scene action keren. Sayang, genre "romance" antara Yorito dan Matsuri menurutku kurang terasa. Malah saya lenbih suka romance side characters, yaitu Tsujido Takeshi dan Kamikawa Mayuko yang di dalam animenya diceritakan tentang masa lalunya.
Dan endingnya... Saya tidak tahu harung mengkategorikannya sebagai Happy ending atau Sad ending. Karena di akhir cerita, ada yang terasa menyedihkan, tapi juga semua masalah terselesaikan, jadi terasa menyenangkan. Jadi penontonlah yang menentukan ceritanya dianggap happy ending atau sad ending.
Nah, seperti biasa kita aan membahas seiyuu-seiyuu yang berperan. Sudah saya bilang di awal, 'kan, kalau seiyuu-nya oke-oke?^^
1. Morimiya Yorito - Okamoto Nobuhiko
Kyaaa, Okamoto Nobuhiko ini merupakan salah satu member Kiramune lho! Itu lho, yang ada Tetsuya Kakihara juga >_< . Dia telah membintangi banyak chara anime, diantaranya Okumura Rin (Ao no Exorcist), Usui Takumi (Kaichou wa Maid-sama), Mizuki (Kamisama Hajimemashita), dan pada spring nanti akan berperan menjadi Shijima Daichi (Devil Survivor 2 The Animation).
2. Shihou Matsuri - Noto Mamiko
Wah, ternyata ini adalah seiyuunya Enma Ai (Jigoku Shoujo) >_< . Selain Enma Ai, Noto Mamiko juga memerankan banyak chara anime, seperti Felicita (Arcana Famiglia), Ichinose Kotomi (Clannad), Rin (Inuyasha), dan Kuronuma Sawako (Kimi ni Todoke).
3. Morimiya Aono - Nakahara Mai
Seiyuu-nya Furukawa Nagisa (Clannad) lho! Suaranya lembut baget >_< . Selain itu dia jugaberperan sebagai Watashi (Jinrui wa Suitai Shimashita), Hoshino Asami (Myself;Yourself), dan Ryuuguu Rena (Higurashi no Naku Koro ni Kai).
4. Ishizuki Mana - Honda Youko
Tidak banyak sih anime yang dibintanginya. Tapi dia pernah menjadi tokoh utama sebagai Hidaka Megumi (Kyou no Go no Ni) dan Tachibana Ichika (Uta Kata).
5. Ishizuki Koyori - Shimizu Ai
Pemeran Ariel (Kore wa Zombie Desuka?) dan Fukamine Riko (Gift : Eternal Rainbow).
6. Kamikawa Mayuko - Kaneda Tomoko
Pemeran Gretel (Black Lagoon Omake), Hellchyte Eucliwood (Kore wa Zombie Desuka?), dan Oribe Aoi (Myself;Yourself).
7. Tsujido Takeshi - Fujiwara Keiji
Tahu agak ini siapa? ini seiyuu-nya Nohara Hiroshi lho, papanya Shinchan >_<
Pas dengerin suaranya Matsuri jadi kayak dengerin Enma Ai versi ceria, hahahha..
Ya udah, nih yang mau download-download..
Download Sola sub indo
Download Sola English Sub
Kalau saya sih lebih merekomendasikan yang english sub.
Oke, segini dulu, natukan review selanjutnya!
Ja ne!^^
*source:
- myanimelist.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar